Rizaluye

Blogger Jateng

Cara Cek Jenis Partisi MBR atau GPT di Hardisk dan SSD

 


sekilaspc.com – Cara cek untuk mengetahui jenis Partisi MBR atau GPT pada Hardisk dan SSD di Windows 10, 11, 8, dan windows 7. Master Boot Record (MBR) atau GUID Partition Table (GPT) merupakan dua tipe partisi yang memiliki perbedaan tersendiri, namun sama-sama bisa di gunakan untuk sistem operasi Windows. Mengecek jenis partisi Hardisk dan SSD pada sistem windows 10  adalah hal yang sangat penting, sebab nantinya akan memudahkan kamu ketika akan melakukan install ulang windows.

Seperti yang kita ketahui bahawa jenis Partisi MBR merupakan jenis partisi lama yang memiliki keterbatasan ukuran ruang penyimpanan maksimal hanya 2TB saja, dan sampai saat ini masih banyak di pakai pada perangkat komputer lama . Sedangkan untuk jenis partisi GPT tidak memiliki batasan ruang penyimpanan, sehingga kalian bebas menggunakan ukuran hardisk atau SSD untuk sistem windows.

Cara Cek Jenis Partisi MBR atau GPT di Hardisk dan SSD

Perlu untuk kamu ketahui, jika kalian sudah menggunakan perangkat yang sudah mendukung firmware Unified Extensible Firmware Interface (UEFI), sangat di anjurkan untuk menggunakan GPT.  Namun jika kamu masih menggunakan perangkat lawas (menggunakan sistem Legacy), maka pilihannya adalah MBR.

Cara mengetahui MBR atau GPT jenis partisi yang kalian gunakan di sistem windows 11, 10, 8 dan windows 7 ada beberapa cara yang bisa kalian lakukan. Berikut 2 cara melihat jenis partisi MBR atau GPT di Hardisk atau SSD.

1. Melalui Program Device Manager

  • Silahkan buka program device manager, dengan cara menekan tombol Windows+R pada keyboard, setelah itu ketikan ” devmgmt.msc ” lalu tekan OK/Enter.
  • Selanjutnya program device manager akan terbuka, silahkan kalian klik pada ” Disk drives ” di situ akan terlihat device Hardisk atau SSD yang kita pakai, klik kanan lalu pilih ” Properties “.
  • Kemudian akan terbuka jendela Properties, silahkan kamu pilih Tab ” Volumes ” lalu klik menu ” Populate “. Maka secara otomatis akan muncul informasi mengenai jenis partisi Hardisk atau SSD yang kamu gunakan.


2. Menggunakan Command Prompt

  • Selain cara di atas kalian juga bisa menggunakan program Command Prompt, silahkan buka Command Prompt dengan cara klik pada tombol Start, lalu  ketik ” cmd ” maka akan muncul program Command Prompt pilih ” Run as administrator “.
  • Setelah jendela Command Prompt terbuka ketikan perintah ” diskpart ” lalu tekan Enter. Selanjutnya jalankan lagi perintah ketikan ” list disk ” lalu tekan Enter. Maka akan muncul informasi jenis partisi hardisk yang kamu pakai.
  • Perhatikan pada gambar di atas, terlihat disk pada kolom GPT terdapat tanda ” * ” itu artinya disk tersebut memiliki jenis partisi GPT. Namun jika disk tersebut tidak terdapat tanda ” * ” artinya disk tersebut bertipe MBR.

Demikianlah ulasan singkat tentang cara mengetahui tipe partisi MBR atau GPT pada sistem windows 11, 10, 8 ataupun windows 7. Cara di atas merupakan cara termudah untuk melihat jenis partisi di hardisk dan ssd.


Tagged Cara Melihat Tipe Partisi MBR atau GPT, Cara mengetahui partisi MBR atau GPT, Cek partisi hardisk MBR atau GPT, Cek partisi SSD MBR atau GPT